Senin, 30 September 2013

daftar berbagai program online/internet

daftar berbagai program online/internet


Manfaat Jatuh Cinta Untuk Kesehatan

Posted: 29 Sep 2013 08:24 PM PDT

Anda pernah merasakan jatuh cinta pada seseorang? Berjuta rasanya, bukan? Ada debar di dada saat melihat si dia, sedih dan cemas bila dia tak ada kabar, atau juga senang dan bahagia melihat senyum dan perhatiannya.

Nah, manfaat dari jatuh cinta ternyata tak hanya dirasakan secara psikis saja akan tetapi juga secara fisik. Jatuh cinta terbukti dapat membuat kesehatan seseorang menjadi lebih baik.

Apa saja sih, manfaat kesehatan dari jatuh cinta? Simak seperti berikut ini:

    Stres berkurang

Laman Vemale melansir bahwa seseorang yang sedang jatuh cinta akan mengalami penurunan tingkat stres. Bagaimana bisa? Rahasianya ada pada hormon oksitosin alias hormon bahagia yang dilepaskan oleh tubuh saat jatuh cinta. Saat stres berkurang maka keluhan lain yang biasanya mengiringi stres semisal sakit perut, sakit kepala, dan maag otomatis juga tak terjadi lagi.

    Kesehatan jantung

Sebuah penelitian menyebutkan bahwa pasangan suami istri yang bahagia dan jatuh cinta dalam pernikahannya akan memiliki tekanan darah normal dan sehat. Debar-debar bahagia yang dirasakan oleh pasangan tersebut membantu menyehatkan jantung, serta menurunkan resiko diabetes serta kolesterol.

    Umur panjang

Hasil penelitian lain menyebutkan bahwa orang yang tak menikah lebih besar kemungkinan berumur pendek, ketimbang mereka yang menikah dan bahagia. Konon, jatuh cinta adalah salah satu rahasia seseorang berumur panjang. Hal ini lebih berpengaruh pada wanita, sebab menikah membuat mereka merasa lebih aman dan terlindung.

Jadi, selamat jatuh cinta lagi.

Tendangan Bebas Terbaik di Dunia

Posted: 29 Sep 2013 08:22 PM PDT

Tendangan bebas kerap berujung gol. Berasal dari sepakan bola mati, penendang cocorkan bola ke gawang ke sudut yang sulit dijangkau penjaga gawang. Berikut ini akan disuguhkan video tendangan bebas terbaik di dunia. Apa yang menjadi alasan tendangan bebas tersebut dicap terbaik?

Pada sebuah laga Divisi Empat Liga Jerman beberapa waktu lalu mempertemukan dua tim gurem Rot-Weiss Essen melawan Wattenscheid 09. Pertandingan itu sendiri akhirnya berakhir imbang 2-2.

Nah pada pertandingan ini sempat terjadi tendangan bebas di luar kotak pinalti akibat sebuah pelanggaran. Benedikt Koep, salah satu pemain Rot-Weiss Essen yang mengeksekusi bola berhasil lesatkan gol ke gawang Wattenscheid 09 lewat sepakan ciamik.

Sejatinya, tendangan yang dilakukan Benedikt Koep biasa-biasa saja. Tak ada ubahnya dengan aksi tendangan bebas yang biasa dilakukan oleh maestro-masetro pesepakbola lainnya. Namun, untuk prosesnya sendiri ada yang unik.

Sebelum Benedikt Koep lakukan tendangan, ada enam pemain Rot-Weiss Essen yang merubung bola. Bahkan tiga diantaranya – termasuk Benedikt Koep – bersiap untuk lakukan tendangan. Tapi, ketiganya membatalkan aksinya.

Sepertinya ada miss komunikasi diantara pemain Rot-Weiss Essen. Siapa yang berhak memutuskan untuk menendang. Tapi entah disengaja atau tidak, entah itu semacam taktik atau memang terjadi kesalahpahaman, penjaga gawang Wattenscheid 09 terkecoh.

Ketika ketiga pemain Rot-Weiss Essen batal menendang, penjaga gawang Wattenscheid 09 pun berhenti sigap dan siaga. Sejurus kemudian tiba-tiba Benedikt Koep menendang dan melesatkan ke sudut kiri gawang Wattenscheid 09 dan jebret gol pun terjadi.

Alhasil, penjaga gawang Wattenscheid 09 hanya geleng-geleng kepala. Ia dan beberapa rekannya yang memagari (betis) pertahanan juga tak habis fikir akan aksi Benedikt Koep dkk. Simak video tendangan bebas terbaik versi Benedikt Koep di bawah ini:

BBM for Android & iPhone Update: Masih Pending, Blackberry Blokir Aplikasi Unofficial

Posted: 29 Sep 2013 08:19 PM PDT

BBM for Android & iPhone, update terkini dari Blackberry, perusahan asal Kanada itu masih urung merilis aplikasi pesan instan Blackberry Messenger lintas platform. Blackberry terus perbaiki kendala teknis yang ada dan masih disibukkan memblokir aplikasi unofficial.

Andrew Bocking, head of BBM BlackBerry kembali mengabarkan perkembangan terkini BBM lintas platform di Blog Blackberry. Ia masih menyoroti kehadiran aplikasi tak resmi.

    "Pekan lalu, aplikasi yang belum pernah dirilis, versi lama dari BBM untuk Android telah diposting di berbagai situs berbagi file. Kami menyadari adanya masalah dengan versi yang belum pernah dirilis ini," tulisnya.

Ia melanjutkan, versi lama (unofficial) mengakibatkan volume lalu lintas data besarnya lebih tinggi di atas normal dan berdampak pada sistem. Untuk itu Blackberry tengah memblokir versi tak resmi dan secepat mungkin merilis versi official.

    "Tim saat ini fokus pada menyesuaikan sistem untuk benar-benar memblokir versi yang belum pernah dirilis hingga BBM Android benar-benar siap untuk diluncurkan," sambung Andrew Bocking.

Blackberry sendiri belajar dari pengalaman tersebut. Mereka memastikan jika sistem yang ada telah diperkuat untuk menangani skenario semacam ini di masa depan. Meski terdengar sangat sederhana, namun apa yang sedang diperbaiki Blackberry cukup rumit.

Adrew Bocking meminta pengguna untuk bersabar. Terlebih, pengguna diminta tidak mengunduh aplikasi diluar 'toko aplikasi' resmi. Ini dilakukan untuk mencegah gangguan teknis serupa.

    "Terima kasih atas kesabaran Anda sementara kami meminta waktu yang dibutuhkan untuk memberikan pengalaman yang Anda harapkan di BBM," tutupnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar